dr. Akhada Maulana, Sp.U
dr. Akhada Maulana, Sp.U

@akhadam77

4 Tweets Dec 07, 2022
Bismillaah...
Suatu ketika ada bapak2 datang k praktek dgn keluhan buah zakarnya membesar sejak lebih dr 1 bulan. Pasien tdk mengeluh nyeri. Hanya terasa berat.
Pd pemeriksaan fisik buah zakar/testis kanan membesar. Sy curiga sbg tumor testis kanan.
Sebenarnya agak jarang kasus tumor testis pada pria tua. Kebetulan bapak ini 50 an thn menjelang 60 thn. Mayoritas tumor testis justru tjd pd usia muda. Belasan hingga 20 an tahun. Keluhannya biasanya testis membesar dgn cepat dlm hitungan pekan or bulan. Dan tdk ada nyeri.
Hanya terasa berat. Nah, ketika hal itu tjd segera k dr urologi. Karena testis akan diambil (orchiectomy). Kmd diperiksakan k lab. Kalau bener ganas. Y akan dilanjutkan kemoterapi dgn or tanpa radiasi. Dan Alhamdulillaah angka kesembuhan tinggi. Asal pasien segera berobat.
Salah satu faktor pencetus tumor testis adalah UDT atau undenscescus testis. Atau buah zakar tdk turun k kantung zakar sejak lahir. Jd penyakit bawaan. Makanya kalau bayi dgn UDT harus segera operasi diturunkan testisnya maksimal umur 1 thn (dulu 2 th).
Wallahu a'lam bisawwab.

Loading suggestions...