Kemarin saat ke Medan, saya bertemu lebih dari 5 orang yang cerita bahwa mereka murid Alm. Ayah. Bahkan salah satu kerabat dalam di Istana Maimun itu menyapa dan cerita, “dulu saya bimbingan skripsinya oleh Alm. Ayah.”
Tadi pagi, saya hadir di JCC Senayan. Ada seorang angggota DPRD dari Kalimantan Selatan menyeruak ke depan sekadar untuk mengatakan dengan rasa haru, “saya muridnya Almarhum Pak Rasyid! Senyumnya saya ingat terus.”
Pahlawan adalah orang yang memberikan manfaat bagi pribadi-pribadi yang ada di sekitarnya. Tak selalu namanya terpampang. Tidak selalu dikenal oleh orang banyak.
Loading suggestions...