👑 POETRI SOENDA
👑 POETRI SOENDA

@Nayya001

6 Tweets 1 reads Jan 24, 2023
Bismillah,awali pagi hari dengan bismillah,ucap syukur banyak²,masih di berikan nafas. Subhanallah ❤️,lanjut beres beres,sarapan dan masak.
Udah cocok sepertinya untuk menjadi seorang istri😅😂
Hari ini nay mau bikin ikan mas bumbu kuning,tanpa santan.
Bagi yg bingung hari ini masak apa bisa bikin masakan ini yaa Bun😊
Bahan utama :
Ikan mas ukuran sedang.
Cuka
Minyak.
Cuci bersih ikan,buang sisitnya,lalu siram air cuka.
Diamkan selama 2 menit.
Setelah di siram air cuka,lalu cuci hingga bersih biar bau amis nya hilang.
Bumbu halus:
3 siung Bamer
2 siung Baput
2 butir kemiri
2 cm kunyit
Bumbu pelengkap :
Jahe
Daun salam+ daun jeruk
Sereh & lengkuas.
Garam
Penyedap
Gula.
Jika suka bisa tambahkan rawit & daun bawang.
Cara masak:
1. Goreng ikan hingga matang dan jangan terlalu kering.
Angkat lalu tiriskan.
2. Panaskan minyak secukupnya,masukan bumbu yg sudah di haluskan hingga wangi,masukan bumbu pelengkap lalu tambahkan air bersih.
3. Masukan garam,penyedap & gula.
4. Masukkan ikan nya.
5. Masak ikan hingga empuk dan semua bumbu meresap.
Dengan api kecil.
6. Angkat dan sajikan.
Selamat mencoba resep ini,buat temen² semua 🙏
Happy cooking 😍
Taraaaa ikan mas bumbu kuning tanpa santannya sudah jadi.
Tinggal disajikan dan di makan dengan nasi hangat 🍽️🥰
👩‍🍳: By Me
📸 : By Me
Selamat mencobaa☘️

Loading suggestions...